Setelah Didesak DPRD, Akhirnya Pj Bupati Umumkan Nama Plh Sekda Pengganti Maesyal Rasyid 

  • Bagikan
Oplus_131072
src="https://farm3.staticflickr.com/2865/9425612899_a28c5f97c6_o.jpg" alt="banner 468x60" title="banner 468x60" width="468" height="60" loading="lazy" />

TANGERANG – Setelah didesak Komisi I DPRD Kabupaten Tangerang, akhirnya Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono  mengumumkan nama Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Senin (15/7/2024).

“Baik terimakasih pak ketua, pimpinan dan anggota dewan yang terhormat, saya umumkan bahwa untuk Plh Sekda Kabupaten Tangerang, kami telah menetapkan Soma Atmaja Kepala Dinas DPMPTSP,” kata Andi Ony disela-sela rapat Paripurna Dalam rangka jawaban PJ Bupati atas pandang umum fraksi terhadap rancangan perda tentang RPJPD tahun 2025-2045.

Soma Atmaja menjadi Plh Sekda Kabupaten Tangerang yang ditinggalkan oleh Moch. Maesyal Rasyid usai mengajukan pensiun dini untuk fokus persiapan Pilkada Kabupaten Tangerang 2024.

Andi berharap, Soma Atmaja dapat melaksanakan tugas dan amanah yang menjadi harapan masyarakat Kabupaten Tangerang. Agar Kabupaten Tangerang ini menjadi semakin gemilang.

“Mudah mudahan beliau dapat melaksanakan tugas dan amanah serta ini menjadi harapan kita semua untuk membangun Kabupaten Tangerang yang semakin gemilang,” ujarnya.

Pengumuman tersebut disampaikan Pj Andi Ony menyusul adanya desakan dari Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tangerang Muhamad Amud. Politisi Golkar itu meminta Pj Bupati Tangerang untuk mengumumkan nama Plh Sekda yang  sudah ditunjuk atau ditetapkan oleh Pemkab Tangerang.

“Sampaikan saja di forum ini bahwa Pak Pj sudah menetapkan atau menunjuk ASN sebagai Plh Sekda Kabupaten Tangerang, ini bukan rahasia, bukan sesuatu yang harus disembunyikan. Dan saya kira ini bukan pertanyaan yang sulit dijawab,” kata Amud.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *