Tim PKM-VGK Lokatera ITERA Gagas Aplikasi Belajar Bahasa Daerah sebagai Upaya Mengembalikan Identitas Bahasa Daerah di Sumatera.

  • Bagikan
src="https://farm3.staticflickr.com/2865/9425612899_a28c5f97c6_o.jpg" alt="banner 468x60" title="banner 468x60" width="468" height="60" loading="lazy" />

LAMPUNG, (JN) – Sebanyak 11 orang mahasiswa yang tergabung dalam tim Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) dinyatakan lolos pendanaan PKM (Program Kreativitas Mahasiswa)-Video Gagasan Konstruktif (VGK) tahun 2024. Salah satu di antaranya adalah tim PKM-VGK Lokatera yang diketuai oleh Fauziah Afifathuzahwa, Mahasiswa Sains Aktuaria ITERA 2022 dengan dosen pendamping Fahmi Aziz, S.Si, M.Si. Tim Lokatera mengusung judul PKM, yakni “Pengembangan Aplikasi Lokatera Berbasis NLP sebagai Upaya Mengembalikan Identitas Bahasa Daerah terhadap Masyarakat di Sumatera”.

Bahasa daerah merupakan salah satu warisan budaya yang perlu dilestarikan sebab dengan mempelajari bahasa daerah sama halnya dengan mempelajari budaya. Bahasa daerah menjadi ciri khas negara Indonesia yang memiliki beragam bahasa daerah. Saat ini, bangsa Indonesia sedang dihadapi isu keprihatinan berupa bahasa daerah yang terancam punah. Faktor yang menyebabkan permasalahan tersebut di antaranya, yaitu arus globalisasi, berkurangnya minat generasi muda dalam berbahasa daerah, menurunnya penutur bahasa daerah karena stigma negatif masyarakat mengenai penutur bahasa daerah, kurangnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya bahasa daerah, serta belum tersedia aplikasi pembelajaran bahasa daerah di Sumatera yang berbasis NLP (Natural Language Processing). NLP merupakan pemrosesan bahasa yang memungkinkan komputer dapat memahami bahasa alami manusia.

Setelah digagasnya aplikasi Lokatera ini diharapkan permasalahan mengenai kepunahan bahasa daerah di Sumatera dapat diatasi. Selain itu, gagasan ini berpotensi menjadi sumber data bahasa daerah Sumatera di masa mendatang. Lokatera diharapkan menjadi wadah bagi masyarakat untuk mempelajari bahasa, sehingga penggunaan bahasa daerah di kehidupan sehari-hari meningkat.

Aplikasi Lokatera memiliki beragam fitur menarik sehingga tercipta pembelajaran bahasa daerah yang mudah dan menyenangkan bagi semua kalangan. Fitur-fitur tersebut di antaranya, yaitu fitur misi harian yang memberikan tantangan setiap harinya kepada pengguna untuk mengasah kemampuan dalam berbahasa daerah, fitur peringkat harian yang memberikan motivasi kepada pengguna untuk memperoleh poin tertinggi setiap harinya, fitur obrolan memberikan ruang bagi penggunanya untuk dapat saling berinteraksi satu sama lain. Selain itu, Lokatera memiliki tiga fitur utama, yakni fitur tingkat 1 memperkenalkan kelompok kata yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari, fitur tingkat 2 yang memberikan ruang untuk mengasah kemampuan dalam mendengarkan, melafalkan, dan menulis bahasa daerah, fitur tingkat 3 mampu menerjemahkan bahasa daerah ke bahasa Indonesia ataupun sebaliknya sehingga dapat memudahkan bersosialisasi secara langsung tanpa adanya hambatan bahasa daerah. Melalui fitur-fitur tersebut, Lokatera dapat menjadi salah satu solusi media belajar bahasa daerah di Sumatera. Perkembangan Lokatera dapat diikuti lebih lanjut melalui akun media sosial Instagram Lokatera, yaitu @lokatera.official atau melalui akun kanal YouTube “Lokatera Official”.

Penulis: Tim PKM-VGK LokateraEditor: Putra
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *