TANGERANG – Rasa bahagia nampak terpancar dari raut wajah Ida Nurlaela (51), seorang nenek warga Perumahan Sodong Village No. 34, Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat, (3/1/2025).
Nenek penderita stroke ini mengucapkan syukur dan terima kasih ketika menerima santunan dari Komunitas Pemuda yang menamakan diri Rakyat Memberi, Jumat (3/1/2025).
Santunan berupa uang tunai itu diserahkan langsung oleh Founder Rakyat Memberi Juanda didampingi anggota komunitas dan aparatur desa setempat.
“Bantuan ini dari rekan-rekan di Komunitas Rakyat Memberi juga dari para donatur,” kata Founder Rakyat Memberi, Juanda kepada wartawan.
Pria yang akrab disapa Bung Joe ini menyampaikan, bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian dari para pemuda di Kabupaten Tangerang khususnya bagi warga yang kurang mampu ataupun yang sedang mengalami musibah.
“Ini merupakan bentuk kepedulian kami (Komunitas Rakyat Memberi) terhadap sesama. Semoga bermanfaat,” ujarnya.
Mantan Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang ini juga mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang turut berpartisipasi dalam kegiatan sosial tersebut.
“Saya juga ucapkan terimakasih kepada kawan-kawan seperjuangan yang selalu konsisten bersama Rakyat Memberi,” tandas mantan aktivis mahasiswa ini.
Diketahui, rumah milik nenek Ida ini juga sempat roboh usai diterpa hujan dan angin kencang, beberapa waktu lalu.