Gelar Pekan Depan, Persiapan MTQ ke-55 Tingkat Kabupaten Tangerang Mencapai 90 Persen

  • Bagikan
src="https://farm3.staticflickr.com/2865/9425612899_a28c5f97c6_o.jpg" alt="banner 468x60" title="banner 468x60" width="468" height="60" loading="lazy" />

TANGERANG, (JN) – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-55 Tingkat Kabupaten Tangerang, bakal digelar pekan depan. Persiapan teknis maupun persiapan non teknis terus dilakukan oleh panitia dan saat ini katanya sudah mencapai 90 persen.

Sekretaris Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Tangerang, H Hariri menjelaskan, kali ini, pembentukan panitia lokal maupun panitia tingkat Kabupaten Tangerang sudah dilakukan. Bahkan pendaftaran peserta MTQ ke-55 tingkat Kabupaten Tangerang juga sudah dilakukan dan sudah ditutup kembali lantaran sudah memenuhi kuota.

“Untuk persiapan MTQ ke-55 tingkat kabupaten tangerang tahun 2025 sudah Rampung sekitar 90 persen. baik panitia tingkat kabupaten maupun panitia tingkat kecamatan sudah sama-sama melakukan persiapan dengan matang,” terang H. Hariri, usai mengikuti rapat bersama membahas kesiapan pelaksanaan MTQ ke-55 di Aula Masjid Agung Al-Amjad, Puspemkab Tangerang, Senin (6/1/2025).

H. Hariri menegaskan, persiapan yang sudah dilakukan panitia tentu sesuai tanggung jawabnya masing-masing. Misalnya di LPTQ Kabupaten Tangerang sudah menyediakan sarana perlengkapan seperti kostum, dewan hakim, kelengkapan peserta hingga pendaftaran peserta MTQ dan lainnya.

“Bersarakan hasil pemaparan pada rapat persiapan tadi, kesiapan panitia sudah mencapai 90 persen baik dari panitia kabupaten maupun lokal,” terang Hariri.

Disinggung soal jumlah peserta yang akan mengikuti berbagai lomba pada MTQ ke-55 tingkat Kabupaten Tangerang, Hariri menjawab, ada sekitar 1.358 orang yang mendaftar. Dan saat ini pendaftaran sudah ditutup.

“Tinggal menunggu surat ketetapan panitia yang akan dilakukan pada rapat mendatang yakni tanggal 9 Januari 2025 di Kecamatan Kronjo. Rapat ini akan melibatkan seluruh panitia LPTQ dan tim official. Dalam rapat tersebut akan dibahas soal teknis pelaksanaan hinga posko kesehatan, keamanan, media center dan pembahasan lainnya. Sehingga pelaksanaan MTQ pada tanggal 14-19 Januari 2025 ini berjalan lancar,” paparnya.

Ia menambahkan, panitia juga akan mengundang Hadad Alwi sebagai bintang tamu pada pembukaan MTQ ke-55 Tingkat Kabupaten Tangerang ini.

Rapat persiapan MTQ ke- 55 dihadiri sekertaris daerah (Sekda) Soma Atmaja, Sekum LPTQ, H. Hariri, Camat Kronjo H. Mahfud Kuzaeni, dan OPD terkait serta tamu undangan lainnya.

Penulis: Riska Maulani
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *